Terungkap, Cinta Laura dan Arya Vasco Ternyata Sudah Pacaran Setahun

Tak Berkategori148 Dilihat

Sabtu, 5 Agustus 2023 – 13:14 WIB

JAKARTA – Aktor Arya Vasco akhirnya go public dengan mengungkapkan bahwa dirinya telah resmi berpacaran dengan aktris multitalenta, Cinta Laura. Hubungan asmara itu bahkan sudah terjalin selama satu tahun lamanya. Informasi itu disampaikan Vasco saat hadir menjadi bintang tamu dalam salah satu acara televisi.

Baca Juga :

Berat Badan Turun Drastis, Cinta Laura: Bukan Workout, Tapi Capek dan Stres!

Diketahui, hubungan asmara Cinta dan Vasco memang sudah tercium sejak lama. Yuk, scroll untuk mengetahui pengakuan Arya Vasco selengkapnya.

“Iya pacaran setahun (dengan Cinta Laura). Masih (sampai sekarang),” kata Arya Vasco dikutip VIVA dari tayangan YouTube, Sabtu, 5 Agustus 2023.

Baca Juga :

Dua Tipe Ideal Jisoo BLACKPINK, Ahn Bo Hyun Termasuk yang Mana?

Seperti yang sudah diketahui, Cinta selama ini dikenal sebagai seorang artis yang pintar dan memiliki jiwa sosial tinggi. Cinta tak jarang mencuri perhatian banyak pihak karena aksi kepeduliannya terhadap sesama. Tidak hanya itu, Cinta juga kerap menjadi pembicara dalam banyak acara.

Baca Juga :

Jisoo dan Ahn Boo Hyun Resmi Pacaran, Ini Harapan Jung Hae In

Rian Ibram yang bertindak sebagai host dalam acara tersebut juga memuji pola pikir Cinta. Vasco mengaku kerap berbincang dengan Cinta mengenai banyak topik yang berbeda-beda.

“Pacar kamu itu hebat banget ya dengan segala macam pemikirannya yang sangat luar biasa. Kamu kalau ngobrol sama Cinta Laura sama pacar kamu itu gimana sih?” tanya Rian Ibram kepada Arya Vasco.

Halaman Selanjutnya

“Kita sering berpendapat terus kita saling ngomong satu sama lain tentang topik-topik yang berbeda. Terus juga ya mungkin pembahasannya lebih serius daripada sama orang-orang yang lain. Tapi kita sama-sama suka, ya why not,” jawab Vasco.



Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *